alfattah.net - Kamis siang penuh senyuman yang terkembang dari setiap murid di SD Integral Al Fattah. Mengapa? Ya, karena tiap Kamis mereka disuguhi sesuatu yang berbeda.
Siswa siswi keluar kelas akademik menuju kelas ekstrakurikuler yang mereka pilih. Ada yang berganti pakaian dulu karena mengikuti ekstrakurikuler futsal dan tapak suci. Ada yang memboyong peralatan seperti yang masuk ekstrakurikuler melukis, menggambar, kerajinan tangan, sains club' ataupun catur. Ada pula yang cukup membawa senyum dan semangat belajar untuk masuk ekstrakurikuler Public speaking dan Bahasa Inggris.
Semua ekstrakurikuler yang dipilih anak-anak ini bukan paksaan. Mereka memilih sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliki. Jadi, cukup lihat senyum dan semangat mereka jika ingin membuktikan mereka senang dengan Ekstrakurikuler yang mereka pilih.
Hari ini, Kamis 13 Februari 2020 tiap ekstrakurikuler menyuguhkan kesenangan yang baru. Public speaking yang diikuti kakak kelas 2 dan 3 praktek menjadi wartawan. Mereka berburu narasumber kakak atau adik kelasnya yang berada di Ekstrakurikuler yang berbeda. Sungguh, pengalaman yang baru dan mengasikkan buat mereka.
Ekstrakurikuler melukis yang diikuti kakak kelas 2 dan 3 tidak kalah seru. Mereka melukis botol bekas susu dengan cat. Hasilnya sangat berwarna warni dan menarik untuk dipandang.
Ekstrakurikuler catur tentu tidak semeriah yang lain. Ya, namanya catur pemainnya harus pendiam. Catur membutuhkan pemikiran dan strategi so, menurut pengampu catur para pemainnya harus tenang.
Sains club membuat ekperimen keren. Meniup balon bukan dengan mulut tapi dengan campuran cuka dan soda kue yang dimasukkan dalam botol kaca. Balon diletakkan di mulut botol dan taraaaaaa balon pun bisa menggelembung sempurna.
Ekstrakurikuler Bahasa Inggris tak hanya belajar kosa kata. Mereka belajar angka dengan cara menyenangkan. Lagu dan gerakan lucu jadi andalan.
Menggambar dan mewarnai adalah salah satu ekstrakurikuler yang paling diminati adik kelas 1. Hari ini mereka mewarnai pohon dengan teknik unik. Ya, pohon ini sebagai wujud mereka cinta lingkungan dan mensyukuri nikmat Allah berupa sumber udara yang harus senantiasa dijaga.
Oh ya, anak-anak putri kelas 2 dan 3 juga menjadikan ekstrakurikuler kerajinan tangan sebagai tempat favorit mereka. Banyak karya yang sudah mereka buat. Dari kain flanel hingga kain perca. Dari barang baru hingga barang bekas. Hari ini mereka berkreasi menggunakan kresek bekas dijadikan bunga yang cantik. Ini adalah wujud cinta bumi dan program mengurangi sampah plastik menjadi barang berguna.
Ekstrakurikuler terbaik dan mewadahi anak-anak yang ingin hafal Alquran ada di sekolah ini. Tahfidz, ya ekstrakurikuler ini mewadahi ananda yang ingin melejitkan kemampuannya di bidang hafalan Alquran.
Barokallah buat semua ekstrakurikuler yang mewadahi minat dan bakat ananda. Semoga dengan adanya ekstrakurikuler ini mereka menjadi generasi salih salihah yang siap membawa negri ini menjadi negri yang diberkahi Allah. (chr/alfattah)
Serunya Ekstrakurikuler di SD Integral Al-Fattah
alfattah.net - Kamis siang penuh senyuman yang terkembang dari setiap murid di SD Integral Al Fattah. Mengapa? Ya, karena tiap Kamis mereka disuguhi sesuatu yang berbeda.
Siswa siswi keluar kelas akademik menuju kelas ekstrakurikuler yang mereka pilih. Ada yang berganti pakaian dulu karena mengikuti ekstrakurikuler futsal dan tapak suci. Ada yang memboyong peralatan seperti yang masuk ekstrakurikuler melukis, menggambar, kerajinan tangan, sains club' ataupun catur. Ada pula yang cukup membawa senyum dan semangat belajar untuk masuk ekstrakurikuler Public speaking dan Bahasa Inggris.
Semua ekstrakurikuler yang dipilih anak-anak ini bukan paksaan. Mereka memilih sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliki. Jadi, cukup lihat senyum dan semangat mereka jika ingin membuktikan mereka senang dengan Ekstrakurikuler yang mereka pilih.
Hari ini, Kamis 13 Februari 2020 tiap ekstrakurikuler menyuguhkan kesenangan yang baru. Public speaking yang diikuti kakak kelas 2 dan 3 praktek menjadi wartawan. Mereka berburu narasumber kakak atau adik kelasnya yang berada di Ekstrakurikuler yang berbeda. Sungguh, pengalaman yang baru dan mengasikkan buat mereka.
Ekstrakurikuler melukis yang diikuti kakak kelas 2 dan 3 tidak kalah seru. Mereka melukis botol bekas susu dengan cat. Hasilnya sangat berwarna warni dan menarik untuk dipandang.
Ekstrakurikuler catur tentu tidak semeriah yang lain. Ya, namanya catur pemainnya harus pendiam. Catur membutuhkan pemikiran dan strategi so, menurut pengampu catur para pemainnya harus tenang.
Sains club membuat ekperimen keren. Meniup balon bukan dengan mulut tapi dengan campuran cuka dan soda kue yang dimasukkan dalam botol kaca. Balon diletakkan di mulut botol dan taraaaaaa balon pun bisa menggelembung sempurna.
Ekstrakurikuler Bahasa Inggris tak hanya belajar kosa kata. Mereka belajar angka dengan cara menyenangkan. Lagu dan gerakan lucu jadi andalan.
Menggambar dan mewarnai adalah salah satu ekstrakurikuler yang paling diminati adik kelas 1. Hari ini mereka mewarnai pohon dengan teknik unik. Ya, pohon ini sebagai wujud mereka cinta lingkungan dan mensyukuri nikmat Allah berupa sumber udara yang harus senantiasa dijaga.
Oh ya, anak-anak putri kelas 2 dan 3 juga menjadikan ekstrakurikuler kerajinan tangan sebagai tempat favorit mereka. Banyak karya yang sudah mereka buat. Dari kain flanel hingga kain perca. Dari barang baru hingga barang bekas. Hari ini mereka berkreasi menggunakan kresek bekas dijadikan bunga yang cantik. Ini adalah wujud cinta bumi dan program mengurangi sampah plastik menjadi barang berguna.
Ekstrakurikuler terbaik dan mewadahi anak-anak yang ingin hafal Alquran ada di sekolah ini. Tahfidz, ya ekstrakurikuler ini mewadahi ananda yang ingin melejitkan kemampuannya di bidang hafalan Alquran.
Barokallah buat semua ekstrakurikuler yang mewadahi minat dan bakat ananda. Semoga dengan adanya ekstrakurikuler ini mereka menjadi generasi salih salihah yang siap membawa negri ini menjadi negri yang diberkahi Allah. (chr/alfattah)
EmoticonEmoticon